XPANDER Tons Of Real Happiness Hadir Di Medan

Oktober 26, 2018

  



          Di era Millenial ini kebutuhan transportasi merupakan salah satu kebutuhan yang lazim kita miliki. Apalagi untuk kita yang sering berpergian keluar rumah. Memiliki kendaraan pribadi yang aman dan nyaman untuk keluarga tercinta tentunya sudah menjadi impian kita semua.  
Sabtu,20 Oktober 2018. Saya bersama beberapa orang teman hadir di acara Xpander Tons Of Real Happiness (ToRH).
          Distributor resmi Xpander, PT Mitsubishi Krama Yudha Sales Indonesia manghadirkan event ke-lima dari serangkaian event lainnya yang dihadirkan di 9 kota besar di Indonesia dengan berbagi kebahagiaan kepada seluruh masyarakat Kota Medan, mengusung tema “Xpander Tons Of Real Happiness” 
Nahh...
Salah satu kota besar itu adalah Medan. Acara ini diselenggarakan selama 3 hari, mulai dari 19-21 Oktober 2018 Jum’at-Minggu pada pukul 10.00-22.00 WIB, di pusat perbelanjaan Plaza Medan Fair
Diisi oleh bintang tamu ternama seperti Zara Leola dan DJ Yasmin
Ada juga talkshow yang diisi oleh Rifat Sungkar, Fitra Eni, Motomobi,Ridwan Hanif dan Diandra Gautama. Event ini di design sangat baik dan cocok banget untuk para keluarga yang ingin mengisi akhir pekannya . Ada beberapa taman hiburan dengan wahana yang sangat mengasyikkan seperti Balloon Castle, 360 Photo Booth, Swing Crousel, Mini Xpander Traffic Park, Balloon Pool,Ferris Wheel dan banyak kegiatan yang menyenangkan lainnya . 

Lihat aja nih keseruan wahananya, top banget dah pokoknya ...







     Selain wahana yang menyenangkan, kita juga bisa bertemu dan berphoto langsung dengan para bintang tamu yang, Nahhh, dibawah ini photo saya dengan Mas Rifad Sungkar .



Test Drive

      Pada event ini kami juga berkesempatan untuk test drive Xpander. Saat test drive saya dan teman-teman begitu antusias, karena sangat ingin tau gimana rasanya naik mobil terbaru dari Mitsubishi ini. Dan ternyata setelah kami di bawa keliling lapangan test drive selama dua putaran, disini jelas sekali terasa bahwa mobil Xpander ini begitu nyaman dan kuat. Xpander memiliki bentuk yang kokoh dan suspensi yang tinggi sehingga tidak terlalu goyang ketika ada medan jalan yang banyak lubang dan bebatuan .


 



         XPANDER merupakan small MVP unggulan Mitsubishi yang pertama kali diperkenalkan dalam debut global pada gelaran GIIAS 2017 lalu, dengan tagline "Your Next Generation MPV. Tentunya MPV masa depan ini memiliki banyak keunggulan.
Nah,ini adalah keunggulan Mitsubishi Xpander
1.Design yang aktraktif
Kombinasi design eksterior yang tangguh dan dinamis dengan interior yang modern, mewah dan lapang serta memiliki fungsi layaknya MPV masa depan dengan didukung oleh Headlamp Atraktif, Position Lamp, Design Dynamic Shield dan body yang Kuat .
2.Ruang mobil yang lapang dan nyaman
MPV ini terbesar dikelasnya, Sehingga menjadi kendaraan yang cocok untuk keluarga yang dilengkapi dengan Armrest fungsional, Kemudahan akses keluar masuk,Posisi duduk yang nyaman di semua baris, lantai bagasi yang dapat direbahkan tanpa celah serta ruang bagasi luas dan serbaguna.
3.Interior fungsional
Kemudahan power outlet untuk semua baris,fleksibilitas pengaturan posisi mengemudi, sistem operasi keyless serta sistem hiburan yang menunjang suasana kabin yang baik.
4.Kenyamanan dan keamanan berkendara
Peforma berkendara stabil dan nyaman, mesin bertenaga dan efisien serta beragam fitur keamanan yang ada pada XPANDER.





Selain itu XPANDER juga menerima banyak penghargaan, diantaranya adalah berikut ini :
1.Favorite Car By Survey, Gridoto Awards 2018
2.Best Low Mpv Gridoto Awards 2018
3.Car Of The Year, Forum Wartawan Otomotif (Forwot) Awards 2018
4.Car Of The Year,Otomotif Awards 2018
5.Carvaganza Editor’s Choice Award 2018
6.Best Of The Best Mpv, Otomotif Awards 2018
7.Best Low Mp4, Otomotif Awards 2018
8.New Kid On The Road Of The Year, Icar Asia People’s Choice Awards 2017
9.1st Winner Favorite Car, GIIAS 2017


Dan yang buat kita semakin tertarik sama MPV masa depan ini adalah ia sudah mendapatkan skor keamanan yang terbaik. Xpander mendapatkan skor keamanan 4 bintang dari Asean NCAP (New Car Assesment Program). Secara keseluruhan Xpander mendapatkan nilai 71,66 poin. Ada kategori perlindungan orang dewasa (Adult Occupant Protection), Kategori Perlindungan Penghuni Anak (Child Occupant Protection) dan Safety Assist Technologies .

Nahh pasti para pembaca yang budiman masih pada penasaran kan sama MPV masa depan ini, langsung aja lebih lanjut kunjungi kesini ya www.mitsubishi-motors.co.id .







Artikel Terkait

Previous
Next Post »